KOORDINASI AWAL TERKAIT RENCANA PELAKSANAAN FUN BIKE JELAJAH INFORMASI LIQUIFAKSI


Palu, Sulawesi Tengah, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Drs. I Nyoman Sriadijaya, M.M., melakukan koordinasi awal terkait rencana pelaksanaan Fun Bike Jelajah Informasi Liquifaksi, Rabu (31/8/2022). Koordinasi ini dimaksudkan untuk memperkuat dukungan dalam rangka kelancaran pelaksanaan Fun Bike Jelajah Informasi Liquifaksi yang dirangkain dengan peringatan 4 tahun bencana alam Gempa Bumi, Tsunami dan Liquifaksi 28 September 2018 tujuan utama kegiatan ini bagaimana memberikan kedalaman pemahaman literasi tentang Pentingnya Arsip apalagi terkait pemahaman kebencanaan kepada peserta fun bike serta masyarakat setempat pada prinsipnya juga akan dilakukan sosialisasi fokus pada Pit Stop tertentu terkait bagaimana penanggulangan kebencanaan, sosialisasi terkait Penyalagunaan Narkoba, Pemahaman wawasan Kebangsaan dan doa lintas Agama. Pada kesempatan tersebut Lurah Petobo Alfin Lajuni, S.Sos. , serta Forkompinlur Kelurahan Petobo yang berkesempatan bertemu langsung dengan Kadispusaka difasilitasi oleh Karlak BPBD Kota Palu Presly Tampubolon, SE., dengan Mitranya Islamic Relief Netherland Sulawesi Tengah Bapak Fahmi diselah-selah kegiatan Pelaksanaan Simulasi Evakuasi Mandiri ketika menghadapi bencana di Stadion Atletik Mini Petobo menyampaikan secara langsung rencana Pemerintah Provinsi dalam hal ini diinisiasi oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsian Prov. Sulteng dihadapan masyarakat terdampak bencana alam Gempa Bumi dan Liquifaksi pada prinsipnya sangat mendukung kegiatan tersebut yang jalurnya akan melalui bekas liquifaksi dengan alasan asal dilaksanakan secara tertib dengan iringan lantunan nuansa religi apalagi diakhiri dengan doa lintas agama, bagaimana kita menghargai serta larut dalam suasana mengenang dahsyatnya gempa bumi 4 tahun lalu mengakibatkan Liquifaksi dan menimbulkan korban jiwa pernah mengguncang wilayah Petobo atau Kota Palu yang dampaknya juga terasa di Kabupaten Sigi, Donggala dan Parigi Moutong. Lebih lanjut Camat Sigi Biromaru Mohamad Zain, S.Sos., yang wilayahnya juga akan dilalui dalam jalur fun bike Jelajah Informasi Liquifaksi di Desa Mpanau tepatnya pada Tugu Peringatan Gempa Bumi dan Liquifaksi "Dayo Nto Dea" diruang kerjannya menyampaikan menyambut baik dan siap mendukung penuh kegiatan yang digagas oleh Kadispusaka dan akan segera menyampaikan ke jajaran di bawahnya melalui surat resmi, iapun mengharapkan kegiatan ini segera di koordinasikan dengan Bupati Sigi. Kadispusaka menambahkan bahwa kegiatan ini untuk mengakomodir bentuk Kepedulian Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah dan Komunitas Sepeda yang dikoordinatori langsung Mantan ketua Ikatan Sepeda Indonesia (ISI) Sulawesi Tengah Dr. Hasan, M.Hum., terhadap Penyintas bencana alam Gempa Bumi, Tsunami dan Liquifaksi tanggal 28 September 2018 baik yang masi menempati kediamannya dalam zona merah mapun yang masi bertahan di Huntara. Beliau melanjutkan setelah melakukan koordinasi dengan pemangku kepentingan dalam wilayah akan dilalui jalur Fun Bike Jelajah Informasi Liquifaksi segera akan ditindaklanjuti kemudian dilaporkan kepada Gubernur. Kegiatan ini hanya bisa berjalan lancar jika mendapat dukungan sepenuhnya oleh pemangku kepentingan dan masyarakat setempat, ia juga berharap setelah ditindaklanjuti dengan surat resmi dari Pemerintah Provinsi Kepada Walikota Palu dan Bupati Sigi untuk segera disosialisasikan kepada masyarakat yang ada dalam wilayahnya. Dalam Koordinasi tersebut Kadispusaka di dampingi langsung Irsan Tuamaji, S.Hi., Pengembang Sarana dan Prasarana Dispusaka, Bapak Sumarno Pengadministrasi Umum Dispusaka yang juga merupakan ketua RT di Kelurahan Petobo serta Staf PPID Dispusaka. Sumber: PPID DISPUSAKA PROV. SULTENG

Bagikan: